Banyak sekali memori yang muncul di benak saya ketika harus mengingat perjalanan saya selama enam tahun berada di Asyifa Boarding School. Berawal dari pertama kalinya saya survei, pada saat itu saya baru saja memantapkan pilihan untuk melanjutkan tingkat SMP di sekolah ini, walaupun saat itu saya belum berkesempatan untuk berkeliling – hanya bisa melihat bagian sekolah saja – saya yakin bahwa tempat inilah yang akan selanjutnya menampung saya selama tiga tahun.
tiga tahun pertama di Asyifa Boarding School diwarnai dengan berbagai momen yang tak mungkin bisa dilupakan, walaupun pada saat itu saya memiliki kekurangan dalam bersosialiasi karena berbagai alasan, tidak sepenuhnya saya sesali untuk bisa berteman dengan orang-orang yang hingga kini berada di sisi saya.
Tidak disangka bahwa saya akan terus berada di Asyifa Boarding school selama tiga tahun selanjutnya yaitu masa-masa SMA, atau yang sering sekali disebut sebagai masa-masa terbaik remaja yang tidak akan bisa terulang kembali. Awalnya saya berpikir dengan melanjutkan SMA di sekolah yang sama akan membuat saya jenuh. Namun kenyataan berkata sebaliknya, saya merasakan begitu banyak momen bersejarah bersama dengan sahabat-sahabat baru yang saya temui.
Lalu tahun 2020 datang. Tahun dimana dunia diledakkan dengan permasalahan virus Covid-19 yang mengharuskan sekolah untuk dilaksanakan secara daring. Berbagai acara yang seharusnya kami rasakan bersama mau tak mau harus digagalkan, tapi semua itu berhasil kami lalui dan sekarang angkatan kami berada di penghujung waktu.
Tak terasa kami telah melalui tiga tahun bersama-sama, bahkan enam tahun bagi sebagian orang seperti saya. Tentunya akan selalu saya kenang pahit manisnya menjalani hidup di lingkungan boarding bersama teman dan sahabat.
Tidak akan ada yang bisa menggantikan segala kenangan yang kita buat bersama dalam ikatan keluarga bernama Fervour.
Spread your wings and fly high, Fervour. Let the world know how special you are.